Mesin Giling Daging Bakso,Siomay & Sosis
Daftar Harga Mesin Giling Daging 2024
Mesin Cetak Bakso
Mesin Cetak Bakso
MESIN DAGING
MESIN DAGING
MESIN DAGING
MESIN DAGING
Mesin giling daging adalah mesin untuk menghaluskan daging buat berbagai produk makanan berbahan dasar daging, Cocok untuk usaha bakso, sosis, nugget, dll. Juga untuk kebutuhan UKM, Restoran dan Pabrik, Garansi Resmi Service dan Spare Part. Meat Grinder adalah mesin gilingan daging khusus di gunakan untuk menghancurkan potongan daging utuh menjadi lembut, sehingga mudah di olah sebagai bahan utama pada makanan.
Kemudian, bagaimana cara memilih mesin gilingan daging yang sesuai? Ya, tentu yang sepadan dengan kebutuhan Anda. Selain cara pengoperasian di atas, terdapat cara lain dalam mekanisme kerja mesin ini, yakni terdapat pisau pemotong digerakan oleh motor listrik yang mempunyai tingkat putaran mesin yang bisa Anda sesuaikan.
Tips memilih mesin ekas dan baru
- Kapasitas dan ukuran. Jika hanya membutuhkan sedikit daging giling, Anda dapat mencoba mesin gilingan daging mini yang memiliki kapasitas 45 kg/jam, sedangkan jika ingin mengolah daging giling dalam jumlah yang banyak, Anda dapat menggunakan mesin dengan kapasitas 250 kg/jam.
- Daya listrik. Semakin besar kapasitas mesin giling, akan semakin besar pula arus listrik yang dibutuhkan. Hal tersebut dapat disepadankan dengan daya listrik sesuai kebutuhan Anda.
- Daya tahan. Pilihkan gilingan dengan daya tahan yang cukup tinggi, sehingga tidak mudah rusak. Selain itu, pilih yang bergaransi untuk menjamin mutu dan keawetan mesin yang Anda gunakan.
Setelah mengetahui berbagai tips memilih mesin giling, Anda bisa memiliki peluang berbisnis lho. Salah satunya,dengan membuat olahan bakso menggunakan alat ini. Tertarik mencoba?
Daging yang dimasukkan ke dalam corong penggilingan akan digiling menggunakan bor dan pisau Penggiling Daging (Meat Grinder) yang berputar sangat cepat. Setelah itu daging akan keluar melalui saringan atau sering disebut cetakan, dan hasilnya berupa daging giling.
Jika anda membutuhkan kapasitas dan kecepatan yang lebih besar dan cepat, tentu ada baiknya anda memilih aneka mesin yang mampu memenuhi kapasitas yang dibutuhkan. Jangan sampai Anda memaksakan kapasitas kecil untuk mengerjakan pekerjaan dengan kapasitas besar.
Setelah memanfaatkan tenaga mesin giling, untuk menjaga kondisinya agar tetap prima saat digunakan maka harus dilakukan perawatan. Selain menjaga kondisi mesin, daging giling yang dihasilkan pun tetap terjamin kualitasnya.
Banyak para pebisnis kuliner atau pedagang lainnya melupakan tahapan sederhana ini. Mereka jarang membersihkan mesin setelah digunakan. Padahal, langkah sederhana tersebut sangat berperan penting dalam penjagaan kondisi serta kualitas mesin penggilingan.
Berikut Bagian Yang ada Pada Mesin Giling pada umumnya :
- Hopper atau pendorong merupakan tempat bahan untuk didorong ke dalam alat penggiling. Agar proses penggilingan berjalan cepat, maka ukuran daging harus disesuaikan. Jika potongan terlalu besar proses kerja mesin akan terhambat. Sedangkan jika bahan terlalu kecil, bentuk gilingan tidak sesuai dengan keingininan.
- Sekrup, komponen ini berfungsi untuk mendorong bahan masuk ke poros dan menuju pisau penggiling.
- Pisau dan penghalus, fungsi keduanya adalah untuk mencincang sampai halus dan memberikan bentuk yang diinginkan.
- Penutup berfungsi untuk memastikan pisau dan penghalus berada di tempatnya dengan tepat dan kuat.
Ada berbagai tahapan untuk merawat atau membersihkan alat giling daging setelah digunakan, yaitu
- Membersihkan bagian-bagian mesin secara rutin. Tujuannya, agar bakteri-bakteri yang menempel dapat menghilang dan membuat mesin kembali higienis.
- Memperhatikan kelembapan. Saat kondisi kelembapan tinggi akan meyebabkan kemungkinan berkarat.
- Menyimpan mesin di tempan yang aman dan bersih. Ketika penggunaan mesin sudah selesai, sebaiknya bagian-bagian mesin Anda cuci menggunakan cairan sabun cuci piring. Setelah itu dikeringkan menggunakan lap kering. Simpan mesin dengan ditutupi kain pada bagian atasnya untuk menghindari debu masuk.
Mesin penggiling tidak hanya berperan dalam pembuatan makanan yang dipasarkan seperti bacang, risoles isi, serta lemper isi daging cincang, atau untuk pembuatan produksi bakso rumah tangga, tapi mesin giling daging bakso juga digunakan dalam industri restoran yang menghasilkan hidangan-hidangan inovatif untuk kalangan UKM.
Tips Trik
Pertama, ukuran potongan bahan. Ukuran yang dapat gunakan berkisar 3-5 cm. Dengan ukuran tersebut, Anda bisa mendapatkan olahan adonan yang sempurna. Kedua, jumlah bahan yang dimasukkan. Saat proses menggiling, ada baiknya Anda memperkirakan berapa banyak bahan yang akan digiling setiap waktunya.
Jika saat itu Anda menyiapkan lebih dari 100 kg, sebaiknya Anda membagi waktu untuk memproses bahan olahan berikutnya. Jangan sampai Anda memaksakan untuk memasukkan seluruh bahan dalam satu waktu.
Ketiga, jenis pisau yang digunakan. Semakin banyak pisau dalam mesin, maka proses penggilingan juga semakin cepat. Selain itu, pisau yang Anda gunakan harus sesuai dengan jenis daging agar hasil lebih maksimal. Keempat, kecepatan putaran dinamo
Kecepatan putar dinamo berpengaruh dalam proses penghalusan adonan. Berikutnya, kehigienisan. Sebelum diolah, terlebih dahulu Anda harus memperhatikan tingkat kehigienisan. Bahan yang tidak higienis atau tidak segar akan sangat berpengaruh pada proses penggilingan.
Keunggulan lain yang ditawarkan oleh mesin ini adalah adanya body yang kokoh terbuat dari material stainless steel dibanding dengan tipe sejenisnya dan juga telah dilengkapi adanya empat buah pisau, empat buah saringan, dan juga cetakan sosis.Untuk tipe ini sebenarnya juga ditawarkan dengan beberapa model yang berbeda yang tentunya memiliki fitur yang berbeda pula.
Dengan menggunakan gilingan hasil yang diinginkan sesuai dengan kemauan Anda. Mesin ini juga juga mudah untuk dioperasikan. Selain menghasilkan gilingan yang berkualitas, proses penggilingan dapat dijalankan secara cepat, efektif, dan efisien.
Peluang Bisnis
Dewasa kini, semakin berkembangnya industri kreatif dalam menciptakan berbagai jenis produk dalam berbisnis. Mungkin yang sering kita lihat seperti olahan yang dijadikan bakso. Bakso merupakan salah satu makanan favorit makanan orang Indonesia . Dengan sajian kuah yang hangat bakso memiliki berbagai jenis yang berbeda.
Ada bakso yang memiliki telur di dalamnya, daging urat, atau hanya bakso dari olahan daging biasa. Tingginya minat masyarakat dalam mengonsumsi bakso tentu dapat menjadikan peluang untuk Anda. Apalagi jika musim hujan kunjung tiba, dijamin dagangan bakso Anda akan laku keras!
Nah jika Anda membutuhkan alat giling bakso bekas yang sesuai kebutuhan, kami (Wirastar) bisa memberikan solusi jitu untuk Anda. Silakan hubungi tim marketing dan kunjungi galeri kami di semua cabang (Jakarta & Surabaya) utarakan kebutuhan serta spesifikasi yang Anda pilih.