Skip to content
Home » Keripik Singkong, Peluang Besar Untuk Berbisnis

Keripik Singkong, Peluang Besar Untuk Berbisnis

Keripik Singkong, Peluang Besar Untuk Berbisnis

Pasti semua mengenal makanan yang satu ini yaitu keripik singkong, salah satu makanan ringan yang diiris tipis-tipis dan kemudian di goreng sampai gurih dan renyah. Makan yang ini sudah tidak asing lagi bagi lidah masyarakat Indonesia karena makanan ini juga merakyat. Selain rasa yang enak serta gurih makan ini juga bisa bikin ketagihan. Peminat makanan ini hampir merata baik dari anak-anak,remaja hingga dewasa pun menyukainya. Sehingga ini dapat dijadikan peluang usaha yang dapat menguntungkan apabila paham dengan cara menjalankan peluang usaha ini. Selain menjadi peluang usaha dengan hasil yang menguntungkan. Anda pun tidak akan dipusingkan dengan bahan baku, karena bahan baku mudah di dapat serta modal pas-pasan pun juga bisa untuk menjalankan usaha ini. Namun sebelum anda memasarkan keripik singkong, harus memahami cara atau tips untuk mendapatkan keripik yang enak, renyah dan gurih. Jadi harus diperhatikan hal-hal tersebut.

keripik_buah

PEMILIHAN BAHAN BAKU

Pilih singkong yang segar dengan ciri-ciri singkong tanah masih menempel pada kulit singkong tersebut, pada pangkal umbi masih terihat putih dan tidak ada garis biri hitam. Jangan membeli singkong atau umbi yang memiliki kulit kusam maupun layu.

PENGUPASAN DAN PEMBERSIHAN

Setelah pemilihan bahan baku singkong harus dilakukan pengupasan kulit ari hingga bersih, kemudian di cuci hingga berulang kali dengan air bersih yang mengalir.

PENGIRISAN

Setelah umbi dipastikan bersih, iris atau rajang singkong hingga 2 atau 3 mm. Untuk alat bantu saat mengiris dapat menggunakan yang manual atau menggunakan penggerak motor listrik.

PERENDAMAN DAN PENGERINGAN

Siapkan air bersih yang telah dicampur oleh garam dan kapur sirih jika diinginkan dapat ditambahkan bawang putih. Proses perendaman dilakukan sekitar minimal setengah jam. Supaya kandungan bumbu pada air masuk ke singkong. Setelah itu perendaman selesai tiriskan singkong dari air rendaman kemudian keringkan di udara terbuka tanpa terkena cahaya matahari langsung hingga air yang menempel hilang atau berkurang.

PENGGORENGAN

Selanjutnya singkong diproses untuk penggorengan, siapkan dua penggorengan besar yang telah diisi minyak goreng, pastikan api dan temperatur minyak penggorengan pertama tidakterlalu panas sekali sedangkan temperatur minyak penggorengan kedua harus lebih panas, tujuannya membuat keripik menjadi mengembang dan lebih renyah. Goreng singkong pada penggorengan pertama setangah matang dan pindah kan kepenggorengasn kedua hinggaq matang. Pastikan keripik tidak gosong.

Demikian cara diatas semoga berhasil dan sukses selalu.

(afr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version