Peluang Bisnis Menjanjikan Di Desa Minim Pesaing Ada 7

Peluang Bisnis Menguntungkan di Desa

Hai Wirasob! Kamu lagi cari-cari peluang bisnis yang menjanjikan di desa dan belum banyak pesaing? Nih, aku kasih tau ya. Apalagi, dengan situasi pihak-phk yang marak di kantor, kita harus pintar-pintar cari sumber penghasilan yang baru.

Salah satu keuntungan membuka usaha di desa adalah modal awalnya lebih terjangkau, lho! Selain itu, pesaingnya masih sedikit dan potensi pasar yang besar. Jadi kamu nggak perlu khawatir untuk meninggalkan kampung halaman dan keluarga demi mencari nafkah.

 

Peluang Bisnis di Desa

Nah, gimana sih caranya menemukan peluang bisnis yang menjanjikan di desa? Kamu bisa memulai dengan memperhatikan kebutuhan dan kebiasaan masyarakat di desa tersebut. Berikut beberapa peluang bisnis menjanjikan di desa dan minim pesaing:

1. Usaha Cabe Rawit

Usaha cabe rawit seringkali dianggap sepele dan kurang diminati orang. Namun, jika mengetahui fakta-faktanya, pasti tergoda untuk mencoba usaha ini. Pada bulan Mei 2023, harga 1 kilogram cabe rawit mencapai Rp42.600, sedangkan bibit cabe rawit hanya dijual seharga Rp10.000 per 200 biji. Dengan bibit tersebut, dapat dibudidayakan menjadi bibit pohon cabe rawit dan dijual kembali dengan harga Rp5.000 per pohon. Hanya dari penjualan bibit cabe rawit, dapat memperoleh keuntungan hingga Rp9.990.000, dengan modal awal sebesar Rp10.000.

2. Usaha Kuota dan Pulsa

Usaha pulsa dan kuota adalah jenis usaha yang diminati banyak orang di Indonesia, khususnya di daerah pedesaan yang susah dijangkau oleh jaringan telekomunikasi. Usaha ini bisa dilakukan dengan membuka counter pulsa sendiri atau bekerja sama dengan warung-warung di pedesaan. Dengan harga jual pulsa Rp52.000 sedangkan harga modalnya hanya Rp50.000, jika ada 20 orang yang membeli pulsa dalam satu hari, maka Anda bisa mendapatkan keuntungan Rp40.000. Namun, jika Anda memiliki 10 counter kecil atau bekerja sama dengan 10 warung dalam satu hari, keuntungan bisa mencapai Rp400.000. Dalam sebulan, keuntungan bisa mencapai Rp12 juta!

3. Minyak Jelantah

Biasanya minyak jelantah atau minyak bekas gorengan dianggap sebagai limbah dan langsung dibuang. Padahal jika diolah dengan benar, minyak jelantah bisa dijadikan bahan baku untuk produk lainnya. Jika Anda serius menjalankan bisnis pengolahan minyak jelantah ini, Anda bisa mendapatkan omzet hingga 200 juta per bulan dan membuka lapangan pekerjaan baru bagi warga sekitar. Peluang bisnis pengolahan minyak jelantah ini sangat menjanjikan, ya Wirasob!

4. Usaha Briket Arang

Briket arang adalah bisnis yang menjanjikan untuk dijalankan di desa, dan memiliki manfaat besar bagi ekonomi dan lingkungan. Briket arang adalah bahan bakar yang terbuat dari serbuk kayu atau arang yang dipadatkan dengan teknologi khusus. Usaha briket arang juga memiliki prospek yang baik di tingkat global. Untuk membuat briket arang, Anda hanya perlu mengumpulkan tempurung kelapa, membakarnya, menumbuknya hingga halus, dan mencampurnya dengan adonan tepung kanji. Kemudian cetak sesuai dengan ukuran yang diinginkan, dan jemur hingga kering. Ini adalah usaha yang menjanjikan dan patut dicoba!

5. Usaha Pembuatan Irigasi

Di desa, kebanyakan orang mencari nafkah sebagai petani. Oleh karena itu, bisnis pembuatan sistem irigasi pasti diminati oleh masyarakat desa. Harga pembuatan sistem irigasi desa bervariasi tergantung pada faktor seperti lokasi, ukuran, kondisi tanah, dan teknologi yang digunakan. Namun, secara umum biaya pembuatan irigasi bisa mencapai jutaan hingga puluhan juta rupiah. Peluang bisnis ini masih jarang diketahui dan minim pesaing!

6. Usaha SPBU Mini

Usaha SPBU mini adalah jenis bisnis yang menjanjikan karena kebutuhan akan bahan bakar yang semakin meningkat. Terutama bagi masyarakat di daerah pedesaan yang sulit mengakses SPBU besar, sehingga usaha SPBU Mini pasti diminati oleh mereka. Jarak yang cukup jauh ke kota membuat masyarakat desa memilih lokasi yang lebih dekat untuk mengisi bahan bakar. Meskipun keuntungan margin dari harga bensin dasar tidak terlalu besar, namun Anda dapat memperoleh keuntungan dari penjualan dalam jumlah besar. Dengan modal kecil, Anda dapat memiliki beberapa SPBU Mini dengan target pasar yang jelas. Masyarakat akan memilih untuk membeli bensin di SPBU Mini Anda yang sedikit lebih mahal daripada ke SPBU di kota karena lebih mudah dijangkau.

7. Usaha Villa

Usaha Villa di pedesaan memiliki prospek yang menjanjikan karena semakin banyaknya wisatawan yang ingin menikmati suasana pedesaan yang tenang dan alami. Banyak orang dari kota yang merasa lelah dengan hiruk pikuk kehidupan kota dan ingin mendapatkan kesembuhan di desa. Meskipun harga tanah di desa lebih murah dibandingkan dengan kota, tetapi ketika Anda membangun villa di pedesaan, Anda dapat menetapkan harga tinggi per malamnya bahkan lebih tinggi dari di kota karena pemandangan yang menakjubkan yang ditawarkan.

 

Penutup

Ini adalah 7 peluang usaha di desa yang belum banyak pesaing menurut Wiratech. Bisnis di desa tidak hanya menguntungkan, tetapi juga dapat menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar. Sebab sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain. Selamat mencoba!